Tribratanews.co – JAKARTA | Dalam semangat berbagi dan kepedulian terhadap masyarakat yang menjalankan ibadah puasa, jajaran kepolisian dari Korps Sabhara Baharkam Polri dan Direktorat Samapta (Ditsamapta) Polda Metro Jaya menggelar aksi sosial dengan membagikan takjil serta makanan kepada warga di sejumlah wilayah terdampak banjir, Kamis (6/3/2025).
Sebanyak 750 kotak nasi beserta lauk pauk didistribusikan kepada masyarakat terdampak banjir di Kelurahan Rawajati, Kecamatan Pancoran, Jakarta Selatan, serta Perumahan Putra Pertiwi, Kelurahan Jatirasa, Jati Asih, Bekasi. Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 16.00 hingga 21.30 WIB dengan melibatkan 57 personel Korsabhara Baharkam Polri dan 30 personel Ditsamapta Polda Metro Jaya. Dukungan operasional dalam kegiatan ini mencakup dua unit truk dan lima unit mobil D-Max.
Kepala Korps Sabhara Baharkam Polri, Irjen Pol. Drs. Mulya Hasudungan Ritonga, M.Si., menyampaikan bahwa aksi ini merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat, khususnya di bulan suci Ramadan.
“Di bulan yang penuh berkah ini, kami ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat yang sedang berpuasa. Kegiatan ini tidak hanya sekadar membagikan takjil dan makanan, tetapi juga menjadi wujud nyata kepedulian Polri dalam mempererat hubungan dengan warga,” ujar Irjen Pol. Mulya Hasudungan Ritonga.
Dari total bantuan yang disalurkan, sebanyak 500 kotak nasi dibagikan oleh Korsabhara Baharkam Polri di wilayah Pancoran. Proses distribusi dilakukan melalui mobil randurlap, di mana masyarakat dapat mengambil langsung makanan yang disediakan. Sebagian personel juga mendatangi rumah-rumah warga untuk memastikan bantuan tersalurkan secara merata. Sementara itu, Ditsamapta Polda Metro Jaya menyalurkan 250 bungkus nasi kepada warga di Jati Asih, Bekasi.
Irjen Pol. Mulya Hasudungan Ritonga menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari pengabdian Polri yang tidak hanya bertugas dalam aspek pengamanan, tetapi juga hadir untuk membantu masyarakat melalui aksi sosial yang bermanfaat.
“Kami ingin memastikan bahwa masyarakat, terutama mereka yang tengah dalam perjalanan atau sibuk membersihkan rumah akibat banjir, tetap bisa berbuka puasa tepat waktu. Ini adalah bentuk kehadiran negara di tengah masyarakat,” tambahnya.
Dengan adanya pembagian takjil dan makanan ini, diharapkan dapat membantu warga yang membutuhkan, khususnya mereka yang kesulitan mendapatkan makanan saat berbuka puasa. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat rasa kebersamaan dan solidaritas di bulan suci Ramadan.
Masyarakat yang menerima bantuan menyambut positif aksi sosial ini. Salah satu warga di Rawajati mengungkapkan rasa syukurnya atas kehadiran Polri yang tidak hanya memberikan bantuan fisik, tetapi juga memberikan semangat dan dukungan moral di tengah musibah banjir.
“Terima kasih banyak kepada Polri. Bantuan ini sangat membantu kami yang sedang kesulitan akibat banjir. Semoga kebaikan ini dibalas oleh Allah SWT,” ungkap salah satu warga.
Melalui kegiatan ini, Polri ingin menunjukkan bahwa institusi tersebut tidak hanya berperan sebagai penjaga keamanan, tetapi juga sebagai mitra masyarakat yang siap membantu dalam situasi apa pun, terutama di bulan penuh berkah seperti Ramadan.
Sumber: Divisi Humas Polri